GENPRO 2025 merupakan program untuk memberikan fasilitas pembelajaran serta motivasi kegiatan produktif selama bulan Ramadhan 1446 H. Mengingat bulan Ramadhan merupakan bulan yang memiliki keutamaan, sehingga kita perlu meningkatkan produktivitas bukan justru bermalas-malasan.
Di dalam bulan yang suci ini kita perlu memperbanyak ibadah meningkatkan ilmu dan pengetahuan tentang diniah dan juga produktif dalam keseharian. Program ini dimaksudkan untuk memberikan wadah pembelajaran serta prestasi produktif dibulan yang penuh rahmat ini.
Waktu Pendaftaran + Kirim Vide: 25 Februari 2025 sampai dengan 26 Maret 2025 Pukul 13.00 WIB
Checking & Upload Video oleh Panitia tanggal 26 Maret – 15 April 2025
Waktu Cut off jumlah Like yaitu tanggal 16 April 2025 Pukul 09:00 WIB – 18 April 2025 Pukul 14.00 WIB
Pengumuman Pemenang tanggal 20 April 2025
Lomba Video Dakwah Kreatif adalah lomba yang berisi nilai dakwah Islam dengan berbagai cara yang kreatif. Tidak ada ketentuan spesifik terkait dengan video yang dilombakan. Selama tidak mengandung unsur yang bertentangan dengan syariat Islam dan melanggar hak cipta. Video boleh berupa Ceramah, Film Pendek, Games, Animasi dan hal-hal lainnya.
Penilaian terdiri dari 2 kategori: Penilaian Dewan Juri Sebesar 70% dan Like (suka) sebesar 30%, perhitungan nilai sebagai berikut:
Speech Contest atau Lomba Pidato Bahasa Inggris, terdri dari 2 kategori yaitu Jenjang SD/MI dan SMP/MTS.